TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Meriah! Perindo Hadirkan Limbad Hingga 16 Gerobak Makan Gratis Saat Daftar Caleg Ke KPU

Oleh: Farhan
Minggu, 14 Mei 2023 | 20:47 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) menggelar pesta rakyat saat mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada hari Minggu, (14/5).

Pesta rakyat digelar di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat. Tidak jauh dari kantor KPU. Dalam pesta rakyat ini, partai Perindo menghadirkan atraksi dari Magician Master Limbad dan 16 gerobak makanan gratis. 

Gerobak makanan itu berjumlah 16, sesuai dengan nomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 yang telah ditetapkan KPU. KPU RI telah menerima berkas pendaftaran sebanyak 580 bakal calon legislatif untuk DPR RI pada Pemilu 2024 dari Partai Perindo.

Ketua KPU, Hasyim Asy'ari, menerima berkas pendaftaran Bacaleg DPR dari Partai Perindo yang diserahkan oleh Ketua Umum (Ketum) Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, di Ruang Sidang Utama, Kantor KPU, Jakarta. Mereka tiba sekitar pukul setengah 4 sore WIB.

Setelah memeriksa berkas-berkas tersebut, KPU akan menentukan status kelengkapan berkas pendaftaran Bacaleg legislatif DPR RI dari Partai Perindo. 

Apabila berkas tersebut dinyatakan tidak lengkap, KPU memberikan kesempatan pada Perindo untuk melakukan perbaikan sebelum batas waktu akhir pendaftaran pada Minggu pukul 23.59 WIB.

Pada hari ini, hari Minggu, 14 Mei 2023 yang merupakan hari terakhir pendaftaran bakal calon anggota DPR RI, hadir Pimpinan Pusat Partai Perindo untuk mendaftarkan bakal calon DPR-nya," ujar Hasyim, usai menerima berkas pendaftaran Perindo

Ketum Partai Perindo, Hary Tanoe mengatakan bahwa para Bacaleg DPR dari Partai Perindo terdiri atas berbagai latar belakang, mulai dari ulama, purnawirawan TNI/Polri, akademisi, aktivis, artis hingga tokoh milenial.

"Para bakal caleg ini betul-betul mewarnai inklusivitas keanggotaan dan kader partai karena terdiri atas beberapa unsur," ucap Hary Tanoe.

Dalam kesempatan itu, Hary Tanoe datang didampingi oleh sejumlah unsur pimpinan pusat Partai Perindo, seperti Ketua Harian Nasional DPP Partai Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, Sekretaris Jenderal Ahmad Rofiq, dan Ketua Majelis Pertimbangan Partai Mahyudin.

Hingga Minggu sore, sudah 14 partai politik yang mendaftarkan bakal caleg DPR sejak pendaftaran dibuka pada Senin (1/5), diantaranya: Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Hanura, PDI Perjuangan (PDIP), Partai NasDem, dan Partai Ummat. Selain itu, ada juga Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Kesatuan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Demokrat, dan Partai Perindo. (RM.id)

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo