TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Rekomendasi Tempat Bukber di Bintaro yang Lezat

Laporan: Gema
Selasa, 19 Maret 2024 | 16:00 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

BINTARO - Jika ingin buka puasa bersama (bukber), warga Tangsel tak perlu kebingungan dan pergi jauh-jauh. Sebab di kawasan Bintaro, ada berbagai macam restoran dengan menu beragam yang pastinya cocok untuk dinikmati saat berbuka puasa.

Semua restoran atau yang menjadi rekomendasi ini pun memiliki area yang cukup luas dan nyaman, sehingga cocok untuk dijadikan tempat bukber saat Ramadan.

Tak perlu khawatir, makanannya juga beragam, mulai dari tradisional, seafood, hingga makanan ala Barat yang pastinya mampu memanjakan perut Anda.

Berikut rekomendasi tempat bukber di kawasan Bintaro:

1. Lot 9 Cafe & Restaurant

Lot 9 Cafe & Restaurant, terletak di Jalan Bintaro Utama 9 Nomor 78, Pondok Pucung, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Di tempat yang satu ini, Anda bisa menikmati bubur Manado, lontong sayur Padang, nasi goreng buntut, sate ayam, pisang goreng, hingga minuman kopi. Harganya juga masih terjangkau dengan berkisar antara Rp30.000 hingga Rp10.000.

Area makan dan halaman di restoran ini juga cukup luas, sehingga cocok untuk dipilih sebagai tempat bukber bersama dengan teman-teman dan juga keluarga.


2. Dapoer Kebun

Tempat bukber yang satu ini, menawarkan suasana asri ala pedesaan di Bali dengan menu makanan khas Indonesia. Menunya juga cukup beragam, ada ayam goreng kemangi, beef yakiniku, hingga ramen.

Dapoer Kebun terletak di Jalan Cendrawasih 1 No.59, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan.

Tak perlu khawatir, harganya juga masih terjangkau dengan mulai dari Rp30.000. Anda bisa menikmati makanan yang lezat, di tempat yang nyaman dan luas ini, sehingga cocok untuk menjadi tempat bukber.

3. Sedjuk Bakmi & Kopi Bintaro

Cabang Sedjuk Bakmi & Kopi yang satu ini, berada di Jalan Merpati Raya Nomor 8, Sawah Lama, Ciputat, Tangerang Selatan. 

Harga makanan di Sedjuk Bakmi & Kopi juga berkisar mulai dari Rp38.000 hingga Rp75.000. Di sini, ada menu bakmi oven original, hingga bakmi iga membara. Ada juga nasi goreng kampung se’i sapi, dan berbagai macam makanan penutup.

Anda bisa menikmati suasana alam di restoran ini, baik di dalam maupun luar ruangan. Tempatnya juga cukup nyaman dan luas.

4. Pattaya Steamboat Yakiniku (PSY)

Sesuai namanya, restoran yang terletak di Jalan Senayan Utama Blok HI 2 No.7, Bintaro Sektor 9 ini, menawarkan menu yakiniku dan pattaya steamboat dengan harga yang terjangkau.

Jika Anda mencari tempat bukber dengan tema bakar-bakaran serta hidangan daging, PSY pun menjadi pilihan yang tepat.

Selain itu, restoran ini juga memiliki suasana yang nyaman dengan hidangan makanannya yang lezat.

5. Kayu Menjangan

Kayu Menjangan Bintaro, memiliki bangunan yang luas dan memang sering digunakan untuk acara gathering hingga pernikahan. Suasananya pun nyaman dan asri.

Untuk menu makanan di Kayu Menjangan, sangat beragam dengan dimulai dari harga Rp50.000 hingga Rp100.000. Namun khusus bulan Ramadan ini, ada menu spesial yang dibanderol seharga Rp175.000 per orang.

Kayu Menjangan berlokasi di Jalan Menjangan Raya No.8, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo