Dua Pelajar Di Lebak Jadi Korban Begal

LEBAK - Saat hendak menuju sekolah, dua pelajar di Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, tengah menjadi korban begal. Pembegalan itu terjadi, di Jalan Perumahan Regency, Desa Tanjung Sari, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, Selasa, (30/9) kemarin, sekitar pukul 06.30 WIB.
Kapolsek Maja, Kompol Achri Dwi Yunito mengungkapkan, pelaku sempat menodongkan senjata tajam atau sajam ke korban hingga korban ketakutan.
“Korban pada saat itu sedang berangkat ke sekolah, namun saat tiba di TKP (Tempat Kejadian Perkara) tiba-tiba ada orang yang menodongkan senjata,” kata Kompol Achri Dwi Yunito saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (1/10).
Achri menuturkan, setelah menodongkan sajam berupa golok, pelaku begal kemudian merampas motor korban. Atas kejadian itu, korban akhirnya melaporkan yang dialaminya ke Polsek Maja.
“Setelah mendapatkan sepeda motor, pelaku pun langsung kabur dengan membawa sepeda motor milik korban,” tandasnya.
Polisi saat ini tengah berupaya melakukan pengerjaan terhadap pelaku pembegalan tersebut.
Hukum | 22 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu