TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

Indeks

Dewan Pers

Menuju Piala Dunia U-17, Siap Harumkan Indonesia

Reporter & Editor : AY
Selasa, 04 November 2025 | 06:14 WIB
Pelatih Timnas U-17 saat memberikan instruksi pemada pemain. Foto : Ist
Pelatih Timnas U-17 saat memberikan instruksi pemada pemain. Foto : Ist

QATAR - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menyampaikan apresiasi besar kepada PSSI atas dukungan penuh selama proses persiapan menuju Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

 

Menurut Nova, sejak awal pembentukan tim hingga tahap akhir pemusatan latihan, PSSI memberikan kepercayaan penuh terhadap roadmap yang disusun tim pelatih, termasuk penyelenggaraan serangkaian laga uji coba internasional.

 

“Saya berterima kasih kepada PSSI yang sangat mendukung. Dari awal, roadmap persiapan kami disetujui dan difasilitasi dengan baik, termasuk laga-laga uji coba menghadapi lawan dengan karakter berbeda,” ujar Nova dalam konferensi pers daring, Minggu (2/11/2025).

 

Dari tiga pertandingan uji coba di Dubai—melawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama—Nova menilai para pemain mendapatkan pengalaman berharga memahami karakter permainan dari berbagai benua.

 

“Pemain sudah memahami perbedaan karakter tiap benua. Kini mereka siap menghadapi Piala Dunia,” lanjutnya.

 

Nova juga menekankan pentingnya membangun mental bertanding. Ia menyadari postur pemain Indonesia kalah dari lawan-lawan mereka, namun hal itu tidak boleh menjadi alasan untuk gentar di lapangan.

 

Yang kami tekankan sekarang adalah mental. Karena secara postur kami kalah dari tim seperti Paraguay, Pantai Gading, dan Panama. Tapi yang penting adalah mental. Saya bilang ke pemain, jangan pernah takut,” tegasnya.

 

Bagi Nova, Piala Dunia U-17 bukan sekadar ajang mencari hasil, melainkan kesempatan mengukur perkembangan generasi muda Indonesia di level dunia.

 

“Kita tidak tahu hasil pertandingan nanti, tapi kita harus berusaha sebaik mungkin dulu. Dari situ kita bisa tahu sejauh mana posisi kita, apakah sudah bisa bersaing di level dunia atau masih di level Asia. Yang penting kita berjuang dulu, baru lihat hasilnya nanti,” pungkasnya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit