TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

NATARU

Indeks

Dewan Pers

Sejumlah Wilayah di Jakarta Dilanda Hujan Sejak Dini Hari, 6 RT dan 4 Ruas Jalan Terendam Banjir

Reporter: Farhan
Editor: AY
Senin, 12 Januari 2026 | 10:51 WIB
Ilustrasi. Foto : Ist
Ilustrasi. Foto : Ist

JAKARTA – Hujan deras yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Senin (12/1/2026) dini hari menyebabkan sejumlah wilayah di Ibu Kota terendam banjir.

 

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta hingga pukul 09.00 WIB, tercatat enam Rukun Tetangga (RT) dan empat ruas jalan tergenang air.

 

Sebanyak empat dari enam RT tersebut berada di Jakarta Selatan. Satu RT berada di Kelurahan Duren Tiga dengan ketinggian air sekitar 40 sentimeter (cm). Sementara tiga RT lainnya berada di Kelurahan Pasar Minggu dengan ketinggian genangan berkisar antara 40 hingga 95 cm.

 

“Penyebab genangan antara lain curah hujan yang tinggi serta luapan Kali Krukut. Saat ini kondisi masih dalam penanganan,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan, dalam keterangannya, Senin (12/1/2026).

 

Dua RT lainnya berada di Jakarta Utara, tepatnya di Kelurahan Tanjung Priok, dengan ketinggian air mencapai sekitar 20 cm.

 

Selain permukiman, empat ruas jalan di Jakarta Utara juga dilaporkan tergenang, yakni:

 

Jalan Anggrek, Rawa Badak Utara

Jalan Walang Baru VII A, Tugu Utara

Jalan Rorotan 10, Rorotan, depan Masjid Tanwirul Ikhsan

Jalan Taman Stasiun, Tanjung Priok

 

Yohan menyampaikan, BPBD DKI Jakarta telah mengerahkan personel untuk memantau kondisi genangan di seluruh wilayah terdampak. BPBD juga berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air (SDA), Dinas Bina Marga, serta Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat), bersama lurah dan camat setempat, guna melakukan penyedotan air dan memastikan saluran air berfungsi dengan baik.

 

“BPBD DKI juga menyiapkan kebutuhan dasar bagi warga terdampak. Genangan ditargetkan dapat surut dalam waktu cepat,” katanya.

 

BPBD DKI Jakarta mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam kondisi darurat, warga diminta segera menghubungi layanan darurat 112 yang beroperasi gratis selama 24 jam.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit