13 Unit Damkar Padamkan Kebakaran Empat Rumah dan Tiga Lapak di Cengkareng
JAKARTA – Kebakaran melanda permukiman warga di Jalan Pedongkelan Belakang, RT 03/RW 14, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, pada Sabtu (31/1/2026) dini hari. Peristiwa ini menghanguskan empat rumah semi permanen serta tiga lapak milik warga.
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Suheri, menjelaskan laporan kebakaran diterima petugas pada pukul 04.47 WIB melalui layanan darurat Jakarta Siaga 112.
Menurut keterangan warga, api pertama kali terlihat sudah membesar sekitar pukul 04.30 WIB dan diduga berasal dari area lapak yang berisi barang-barang plastik bekas. Warga yang panik segera melapor sehingga petugas langsung dikerahkan ke lokasi.
Sebanyak 13 unit mobil pemadam dengan 65 personel diterjunkan untuk menangani kebakaran tersebut. Api berhasil dilokalisir pada pukul 05.19 WIB sebelum akhirnya proses pendinginan dilakukan untuk mencegah titik api muncul kembali.
Operasi pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 06.17 WIB setelah petugas memastikan kondisi benar-benar aman.
“Api berhasil dipadamkan dan situasi sudah terkendali,” ujar Suheri.
Belum ada laporan mengenai korban jiwa dalam peristiwa ini, sementara penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan.
Nasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu


