TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Intip Harga Hotel yang Ditempati 5 Pembalap MotoGP Mandalika Ini

Oleh: Mg.1
Sabtu, 14 Oktober 2023 | 10:49 WIB
Hotel Pullman Lombok Mandalika. Foto : Ist
Hotel Pullman Lombok Mandalika. Foto : Ist

LOMBOK - Menjelang MotoGP Mandalika 2023, sejumlah pembalap sudah rela tiba di Indonesia bahkan sejak satu minggu sebelum digelarnya acara. Beberapa di antaranya juga diketahui menyempatkan diri untuk berlibur di Bali.

Sejumlah pembalap ternama seperti Marc Marquez dan Jorge Martin, juga selalu membagikan momen kedatangan mereka di Lombok melalui akun Instagram mereka. Bahkan, mereka juga membagikan lokasi penginapan mereka selama berada di Lombok.

Berikut lokasi penginapan 5 pembalap MotoGP selama di Lombok:

1. Marc Marquez ( Pullman Lombok Mandalika Beach Resort)

Pembalap asal Spanyol itu, terpantau sudah tiba di Lombok sejak Rabu (11/10) lalu. Ia secara terang-terangan menunjukkan lokasi penginapannya, yakni di Pullman Lombok Mandalika Beach Resort.

Melalui laman resmi, tarif menginap per malam di hotel bintang lima ini cukup beragam, mulai dari Rp1.132.200 untuk Deluxe Room sampai Rp12.310.971 untuk Beach Villa. Jika Marquez menginap di tipe kamar Beach Villa dengan masa tinggal tujuh hari, ia menghabiskan Rp82.974.760.

2. Jorge Martin (The Konkret Lombok)

Pembalap Pramac Ducati itu juga sudah tiba di Lombok sejak Rabu (11/10) lalu. Ia terpantau menginap di The Konkret Lombok yang hanya menyewakan satu villa dengan fasilitas tiga kamar tidur, tiga tempat tidur king size, dapur pribadi, kolam renang, area berkumpul, teras, taman, hingga mesin cuci.

Per malamnya, The Konkret Lombok menarik tarif seharga Rp3.200.000. Namun saat masa penyelenggaraan MotoGP Mandalika, tarif menginap meningkat drastis menjadi Rp 15 juta per malam. 

3. Filip Salac (Sima Hotel)

Pembalap Moto2 asal Ceko ini, terpantau menginap di Sima Hotel. Hal tersebut diketahui dari unggahannya melalui Instagram Story akun pribadi Filip Salac. Tarif menginap per malam di sana, dibanderol dengan harga Rp751.354 sampai Rp1.161.861.

Jika Filip Salac menginap di tipe kamar Sima Suit dengan harga yang termahal selama tujuh hari, ia menghabiskan uang sebanyak Rp6.971.166.

4. Sam Lowes (Novotel Lombok Resort & Villas

Melalui akun Instagram @sam.lowes22, ia terpantau menginap di Novotel Lombok Resort & Villas sejak Rabu (11/10) lalu. Tarif menginap di hotel bintang empat ini dimulai dari Rp950.000 untuk Superior King Bed hingga Rp3.040.000 untuk Private Pool Villa One Bedroom.

Jika Lowes menginap di tipe kamar Private Pool Villa One Bedroom selama tujuh hari, ia harus membayar sebanyak Rp19.421.952.

5. Alonso Lopez (Sikara Lombok Hotel)

Pembalap Moto2 asal Spanyol ini juga menunjukkan lokasi penginapannya selama di Lombok, yaitu Sikara Lombok Hotel. Berdasarkan laman resminya, Sikara Lombok Hotel menawarkan kamar tipe The Prime dengan harga Rp997.500, sampai The Supreme seharga Rp1.235.000.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo