TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Airin: Target Airlangga Presiden RI Ke-8 Sangat Realistis

Laporan: AY
Sabtu, 27 Agustus 2022 | 12:49 WIB
Ketua Bidang Perempuan DPP Golkar Airin Rachmi Diany (no 3 dari kiri) bersama Ketum Golkar dan pengurus Golkar lainnya pada Rakornas Bidang Perempuan Golkar. (Ist)
Ketua Bidang Perempuan DPP Golkar Airin Rachmi Diany (no 3 dari kiri) bersama Ketum Golkar dan pengurus Golkar lainnya pada Rakornas Bidang Perempuan Golkar. (Ist)

JAKARTA - Ketua Bidang Perempuan DPP Partai Golkar Airin Rachmi Diany menegaskan, dorongan kader partainya agar Airlangga Hartarto menjadi Presiden RI ke-8 merupakan target yang sangat realistis.

Tentunya hal ini, kata Airin, juga akan dibarengi dengan target partai berlambang pohon beringin tersebut menjadi pemenang pada Pemilu 2024 mendatang.

“Kami sangat meyakini apa yang disampaikan oleh Ketum adalah target yang realistis dan dapat diwujudkan. Oleh karena itu kami mendorong Ketua Umum kami Bapak Airlangga Hartarto menjadi Presiden Indonesia," ujar Airin, dalam sambutannya pada acara Rakornis Bidang Perempuan Partai Golkar Seluruh Indonesia, di Hotel JS Luwansa, Jumat (26/8) malam.

Dan kami juga akan berusaha sekuat tenaga agar Golkar dapat memenangkan pemilu pada tahun 2024. Tentu saja di dalamnya bertambah kader perempuan partai Golkar," imbuh Ketua Umum PP KPPG ini.

Pada kesempatan itu, Airin juga menyampaikan, Perempuan Golkar sudah memiliki sumber daya kompetitif yang hanya dikuasai oleh kader perempuan partai beringin.

"Sumber daya kompetitif yang saya maksud adalah penguasaan dapil, miliki target yang jelas, serta meyakini tujuan dan memiliki daya tahan. Strategi ini dan kerja cerdas kader Partai golkar akan membuat imunitas yang tinggi terhadap terpaan persoalan dalam menghadapi pemilu 2024," terangnya.

Untuk itu lanjut Airin, kemenangan Partai Golkar pada Pemilu nanti sangat bergantung strategi yang akan digunakan.

"Kemampuan mendominasi langkah sejak awal akan menentukan ke arah mana pemenangan berlangsung. Kemenangan yang diraih akan sangat tergantung pada persepsi kita dalam meramu strategi," tandas Airin.

Tingginya intensitas politik dalam menghadapi pemilu 2024 membuat Ketua Umum Airlangga Hartarto dengan cepat mengkonsolidasikan seluruh kader perempuan Partai Golkar dari berbagai penjuru Tanah Air.

Hal ini dilakukan untuk menyelaraskan kerja-kerja politik seluruh organisasi sayap partai tersebut. Airlangga menyampaikan, Golkar memiliki target yang jelas dalam menghadapi pemilu 2024.

“Saya sampaikan target Partai Golkar pada pesta demokrasi 2024 yang bertepatan dengan 60 tahun Partai Golkar. Pilpres, tentu kita targetnya adalah mengusung kader Partai Golkar dengan target minimal di Pilpres untuk menang. Untuk Pileg targetnya 20 persen atau setara dengan 115 kursi. Kemudian Pilkada, target kemenangan 60 persen,” beber Airlangga dalam Pembukaan Rakornis.

Dalam mencapai target tersebut, Airlangga juga menyampaikan strategi untuk mewujudkannya. Hal itu sudah dituangkan dalam peta jalan alias road map.

Yang juga penting, ingatnya, adalah sosialisasi di media cetak, media elektronik dan media sosial, media luar ruangan dalam penggalangan opini.

"Di samping itu, perekrutan para fungsionaris. Pada tahap ini akan diangkat sebanyak 200 persen untuk memperkuat pasukan infantri atau pasukan darat yang akan diterjunkan di daerah pemilihan masing-masing. Terutama untuk mensosialisasikan calon presiden Partai Golkar dan juga mempromosikan Partai Golkar," beber Airlangga. (rm.id)

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo