Tiga Orang Tewas di Kontrakan Tanjung Priok, Polisi Selidiki Penyebab Kematian
JAKARTA – Polisi masih menyelidiki penyebab kematian tiga orang dari satu keluarga yang ditemukan tak bernyawa di sebuah rumah kontrakan di Jalan Warakas VIII, Gang 10, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Satu anggota keluarga lainnya ditemukan selamat dan kini menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Koja.
Kanit Resmob Polres Metro Jakarta Utara, Iptu Seno Adji Pradana, mengungkapkan kondisi jenazah menunjukkan adanya luka melepuh di beberapa bagian tubuh serta busa yang keluar dari mulut. Namun, ia menegaskan bahwa temuan tersebut belum dapat dijadikan dasar penentuan penyebab kematian.
“Secara kasat mata memang terdapat kondisi melepuh di tubuh korban, namun penyebab pastinya masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Seno, Jumat (2/1/2026).
Polisi telah mengamankan sejumlah barang yang berada di sekitar korban, seperti botol air mineral, sisa makanan, dan ponsel, untuk kepentingan penyelidikan.
Tiga korban meninggal dunia masing-masing berinisial Siti Solihah (50), Afiah Al Adilah Jamaludin (27), dan Adnan Al Abrar Jamaludin (13). Sementara satu korban selamat, Abdullah Syauqi Jamaludin (22), masih dirawat secara medis.
Ketiga jenazah ditemukan di lokasi berbeda di dalam kontrakan, yakni satu di ruang tamu dan dua lainnya di kamar terpisah. Berdasarkan pemeriksaan awal, mereka diketahui merupakan ibu dan dua anaknya.
Tim Inafis, Dokkes Polres Metro Jakarta Utara, serta Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Bareskrim Polri telah melakukan olah tempat kejadian perkara guna mengungkap penyebab kematian secara menyeluruh.
“Penyelidikan masih terus berlangsung. Hasil lengkap akan disampaikan setelah proses identifikasi dan pemeriksaan forensik selesai,” kata Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok, AKP Handam Samudro.
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu


