Upgrade Nyamanmu di 2026, INFORMA Hadirkan Program Spesial Awal Tahun
JAKARTA - Awal tahun biasanya identik dengan resolusi baru, termasuk urusan menata rumah agar terasa lebih nyaman. Menyambut 2026, INFORMA meluncurkan program “Upgrade Nyamanmu #mulaidariINFORMA” yang berlangsung hingga 3 Februari 2026. Program ini menawarkan berbagai promo dan inspirasi furnitur untuk menghadirkan hunian yang rapi, hangat, dan estetik.
Vice President Marketing Communication INFORMA, Bertha Hapsari mengatakan, awal tahun menjadi momentum tepat untuk memperbarui suasana rumah. Menurutnya, rumah yang tertata tidak hanya menyenangkan secara visual, tetapi juga mendukung kualitas istirahat dan momen kebersamaan bersama keluarga.
“Hunian yang rapi dan fungsional membantu kita memulai hari dengan energi positif. Melalui koleksi furnitur dan aksesori INFORMA, kami ingin mendukung Sobat INFORMA menghadirkan rumah yang nyaman, estetik, sekaligus ideal sebagai ruang berkumpul,” ujar Bertha, melalui siaran pers yang diterima tangselpos.id.
Dikatakannya, INFORMA menawarkan inspirasi penataan ruang keuarga melalui berbagai produk, seperti Faye TV Stand dan Sofa Neo Aryana. Kemudian untuk ruang makan INFORMA menghadirkan Pilona Kitchen Island dengan keunggulan rangka kokoh, meja tarik fleksibel, dapat diperluas saat menjamu tamu, dan dapat dirapatkan kembali agar ruangan tetap lega.
“Furnitur ini dirancang untuk menghadirkan area makan yang praktis, rapi, dan tetap nyaman tanpa memakan banyak tempat,” tambahnya.
Kemudian untuk area belajar dan bekerja, INFORMA menghadirkan Uriko Gaming Chair yang memiliki desain ergonom, sandaran dan dudukan bisa diayun, tinggi kursi dapat disesuaikan, fitur swivel dan tilt serta bantalan empuk dan rangka kuat.
“Kursi ini cocok untuk aktivitas kerja, belajar, hingga gaming karena menunjang produktivitas sekaligus menjaga mood tetap positif,” ujar Bertha.
INFORMA juga menawarkan promo spesial, beli satu gratis satu hingga cicilan nol persen. Selama periode program, INFORMA memberikan beragam keuntungan, khususnya bagi Member INFORMA Rewards dan pengguna kartu Mandiri. Promo yang ditawarkan antara lain beli satu gratis satu untuk produk pilihan, gratis kirim dan pasang khusus member, dan cicilan nol persen hingga 24 bulan.
“Salah satu produk pilihan adalah Storage Table Leta, meja multifungsi dengan ruang penyimpanan tersembunyi yang cocok untuk ruang keluarga, camilan, hingga board game bersama,” lanjutnya.
Tidak hanya itu, ada juga program Belanja Gratis Pakai Poin INFORMA Rewards untuk mendapatkan produk favorit lebih hemat.
Pendaftaran member dapat dilakukan melalui aplikasi INFORMA maupun tautan registrasi resmi. Produk juga bisa diakses melalui website, aplikasi, atau platform omnichannel ruparupa, dengan layanan pelanggan 24 jam melalui WhatsApp IVI Assistant.
Sebagai informasi, INFORMA merupakan bagian dari Kawan Lama Group, dikenal sebagai retail furnitur terbesar di Indonesia dengan konsep one stop shopping kebutuhan furnitur rumah, bisnis, dan fasilitas publik. Saat ini INFORMA hadir di lebih dari 120 toko yang tersebar di lebih dari 50 kota di Indonesia, dan terus berinovasi dengan menghadirkan produk furnitur, elektronik, alat kesehatan, serta relaksasi dan perawatan diri.(*)
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Politik | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 16 jam yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 18 jam yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 18 jam yang lalu


