TangselCity

Ibadah Haji 2024

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

UPJ Bawa Pulang Gold Medal Pada Anugerah LLDIKTI Wilayah IV 2023

Laporan: Sudin Antoro
Rabu, 08 Maret 2023 | 07:07 WIB
Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) kembali menorehkan penghargaan di awal tahun 2023, gold medal dalam Anugerah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IV.
Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) kembali menorehkan penghargaan di awal tahun 2023, gold medal dalam Anugerah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IV.

CIPUTAT - Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) kembali menorehkan penghargaan di awal tahun 2023, gold medal dalam Anugerah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IV. Kategori pelaporan PPDIKTI (Pangkalan Data Pendidikan Tinggi) perguruan tinggi terbaik.
Sebagai pusat kajian masyarakat perkotaan (urban) dan urban lifestyle, UPJ memiliki tata kelola perguruan tinggi yang berprinsip pada nilai-nilai good university governance menjadi kunci keberhasilan UPJ meraih akreditasi sangat baik.
Anugerah LLDIKTI wilayah IV tahun 2023 diberikan kepada Perguruan Tinggi Swasta (PTS) atas kinerja yang membanggakan di sepanjang 2022. Indikator penganugerahan ini berdasarkan atas hasil pemantauan dan evaluasi kinerja dari perguruan tinggi yang mewajibkan setiap semester melaporkan semua kinerja akademik yang telah berjalan.
Penyerahan ini langsung diserahkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV Dr. M. Samsuri, kepada Wakil Rektor Akademik & Kemahasiswaan UPJ, Ir. Agustinus Agus Setiawan,  dalam rangkaian acara rapat koordinasi LLDIKTI wilayah IV pada 16 Februari 2023 lalu, bertempat di Ballroom Hotel Novotel Tangerang.
“Pada momentum rapat koordinasi ini LLDIKTI Wilayah IV patut berbangga, terimakasih kepada UPJ yang telah berhasil membawa nama harum LLDIKTI Wilayah IV di tingkat nasional,” ujar Dr. M. Samsuri.
Menurut dia penghargaan gold medal yang diraih oleh UPJ merupakan kerja keras dan wujud nyata komitmen yang secara konsisten menerapkan good university governance (GUG) dari segi tata kelola perguruan tinggi yang transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, independensi, keadilan, penjaminan mutu dan relevansi, efektivitas dan efisiensi, dan nirlaba.
“Melalui penghargaan gold medal ini kami berharap UPJ dapat terus mempertahankan prestasi kerja terbaiknya guna memajukan  pendidikan di perguruan tinggi,’’ tambahnya.
Sementara itu, Wakil Rektor Akademik & Kemahasiswaan UPJ, Ir. Agustinus Agus Setiawan, menyampaikan rasa syukur atas prestasi yang ditoreh UPJ di awal tahun 2023.
“Di momentum ini UPJ tentu patut berbangga karena kembali menerima penghargaan gold medal ini. Tentu ini menjadi suatu prestasi yang luar biasa, prestasi ini tidak mungkin bisa kita capai tanpa kerja keras, dedikasi, kerja sama, dan kolaborasi yang baik sesama unit terkait di UPJ,” ungkap Ir. Agustinus Agus Setiawan.
Kategori Perguruan Tinggi dengan kinerja pelaporan PPDIKTI sebagai bentuk apresiasi kepada perguruan tinggi guna mendorong perguruan tinggi dalam meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan. Sehingga terciptanya tata kelola perguruan tinggi yang baik. PDDIKTI merupakan pangkalan data seluruh perguruan tinggi di Indonesia di bawah naungan Kemdikbud-Ristek.
 Seluruh perguruan tinggi wajib melaporkan semua kinerja akademik yang telah berjalan. Melalui PDDIKTI pula kinerja universitas secara keseluruhan dipantau untuk melakukan proses penjaminan mutu pendidikan tinggi. Pengelolaan laporan PDDIKTI UPJ dikoordinasikan di bawah Biro Pendidikan (BP), yang bertanggung jawab terhadap seluruh proses administrasi akademik di UPJ.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo