Pemotor di Cengkareng Tewas Terlindas Truk Saat Antar Adiknya Sekolah

JAKARTA - Seorang pemotor berinisial DS (21), tewas usai terlibat kecelakaan dengan truk tangki di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. Korban tewas terlindas truk saat mengantarkan adiknya, BS (16), yang akan berangkat sekolah.
Kasat Lantas Polres Jakarta Barat, AKBP Mokhammad Sigit Purwanto, mengatakan bahwa peristiwa tersebut berawal ketika korban terjatuh usai berhenti mendadak lantaran terdapat penyeberang jalan.
"Dari sebelah kiri terkejut karena ada penyeberang jalan melintas di depannya kemudian mengerem seketika dan jatuh nyerosot pengendaranya terlindas roda belakang kendaraan tangki," kata AKBP Mokhammad Sigit Purwanto, Senin (23/10/2023).
Peristiwa itu terjadi di Jalan Kapuk Kamal Raya, Cengkareng, Jakarta Barat, pada pukul 06.30 WIB pagi tadi.
Akibatnya, korban DS langsung meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara adiknya yang pada saat itu dibonceng mengalami luka memar.
"DS meninggal di tempat. Kemudian jenazah dikirim ke RSUD Kabupaten Tangerang. Sedangkan pemboncengnya saudara BS luka memar di bagian tangan dan kaki lecet-lecet dirawat di RS Cinta Kasih Tzuchi. Untuk sopir masih dimintai keterangan," jelasnya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 14 jam yang lalu
Galeri | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu