TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Mengenal Lebih Dekat  Kehidupan Kutub Utara di Trans Snow World Bintaro

Laporan: Gema
Rabu, 06 Maret 2024 | 18:49 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

PONDOK AREN - Trans Snow World Bintaro mulai Maret 2024, menghadirkan “Snow Life Experience”, di mana para pengunjung ditawarkan untuk merasakan keseruan bermain salju seperti berwisata ke belahan bumi paling utara.

Sebagai destinasi liburan wisata salju dalam ruangan, Trans Snow World Bintaro akan mengajak para pengunjung untuk lebih mengenal kehidupan tentang suku eskimo di Kutub Utara.

“Jika biasanya kita hanya bisa seru-seruan bermain salju dan menjajal berbagai wahana yang ada. Kali ini liburan kamu bukan hanya seru tapi juga bermanfaat, karena selain kamu bisa menikmati bermain salju bak di Negeri Sakura. Kamu juga memiliki kesempatan untuk belajar, merasakan, dan memahami kehidupan dan kekayaan budaya Suku Eskimo di Kutub Utara,” ucap Head of Marcomm Trans Entertainment, Triya F Santi.

Di Snow Life Experience ini, akan dihadirkan Suku Eskimo, moda transportasi Eskimo, hingga Igloo.

Ada dua kelompok Suku Eskimo yang dihadirkan yaitu Inuit dan Yupik, keduanya pun berasal dari lokasi yang berbeda. Suku Eskimo pun dikenal dengan kemampuan mereka untuk bertahan hidup di lingkungan yang sangat dingin, dengan suhu di bawah nol derajat celcius.

“Di Trans Snow World Bintaro, pengunjung dapat belajar langsung tentang kehidupan sehari-hari mereka, mulai dari tempat tinggal, memasak hidangan tradisional, hingga cara berburu untuk bertahan hidup,” jelasnya.

Para pengunjung juga dapat belajar untuk berburu, dengan cara ice fishing, yaitu cara menangkap ikan di bawah lapisan es.

“Di Trans Snow World Bintaro pengunjung dapat merasakan sensasi memancing di ekshibit yang disimulasikan seperti kondisi perairan Kutub Utara. Pengalaman ini akan memberikan gambaran nyata bagaimana Suku Inuit bergantung pada haasil tangkapan dari laut untuk bertahan hidup,” ucap Triya.

Selain itu, Trans Snow World Bintaro juga mengenalkan alat transportasi unik dari Suku Inuit, salah satunya yang terkenal adalah Qamutiik, yang merupakan kereta luncur yang dirancang untuk berjalan di atas salju dan es yang ditarik oleh husky dan malamute.

“Kamu akan diajak untuk mengabadikan moment bak mengendarai Qamutiik dan memahami betapa pentingnya alat transportasi ini dalam kehidupan sehari-hari suku yang satu ini,” lanjutnya.

Para pengunjung juga akan diajak untuk merasakan bagaimana sensasi tinggal di dalam igloo, sebuah rumah tradisional Suku Inuit yang mampu menahan suhu dingin ekstrem di Kutub Utara.

Jika berkunjung ke Trans Snow World Bintaro, akan ada penjelasan lebih detail yang diberikan oleh Profesor Frizzy. Profesor Frizy akan mengajak pengunjung ke berbagai percobaan. 

“Dengan mengunjungi Trans Snow World Bintaro, Anda tidak hanya berkesempatan untuk berlibur dan bermain salju, tetapi juga belajar dan mengenal lebih jauh kehidupan di Kutub Utara yang kaya akan nilai-nilai kearifan lokal,” tutupnya.

Penasaran apa saja eksperimen terbaru dari Profesor Frizy? langsung saja kunjungi Trans Snow World Bintaro.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo