TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

One Way di Tol Cipali Dihentikan, Mulai Pukul 12.00 Lalu Lintas Normal 2 Arah

Laporan: AY
Selasa, 09 April 2024 | 11:04 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

CIKAMPEK - Pemberlakuan rekayasa lalu lintas satu arah atau One Way di KM 72 Tol Cipali sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung Utama dihentikan. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil pantauan Traffic Counting visual CCTV serta pantauan personel di lapangan pada Selasa (9/4) sampai dengan pukul 09.00 WIB.
Terhitung dari pukul 07.00, 08.00, dan 09.00 WIB diketahui sumber arus bangkitan dari arah Barat (dari Cawang, Jati Asih, Rorotan, Japek, Cikampek, dan Cipali), di bawah parameter untuk dilakukan One Way. Berikut datanya:
a. KM 50+300 A Jalan Tol Jakarta-Cikampek, rata-rata volume lalu lintas selama tiga jam mencapai 3549 kendaraan per jam, di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 5.500 kendaraan per jam.
b. KM 48.100 B JORR E (dari arah Rorotan), rata-rata volume lalu lintas selama tiga jam mencapai 804 kendaraan per jam, di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 4.100 kendaraan per jam.

c. KM 43.200 A JORR E (dari arah Jatiasih), rata-rata volume lalu lintas selama tiga jam mencapai 1.939 kendaraan per jam, di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 4.100 kendaraan per jam.

d. KM 7 A Jalan Tol Jakarta-Cikampek, rata-rata volume lalu lintas selama tiga jam mencapai 2.407 kendaraan per jam, di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 5.500 kendaraan per jam.

KM 61.800 Tol Jakarta-Cikampek, rata-rata volume lalu lintas selama 3 jam berturut-turut mencapai 4.850 kendaraan per jam, di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 5.500 kendaraan per jam.
f. TC di KM 72 Ruas Tol Cipali, rata-rata volume lalu lintas selama 3 jam berturut-turut mencapai 3.510 kendaraan per jam, masih di bawah parameter rekayasa lalu lintas yaitu 4.200 kendaraan per jam.

g. KM 71.650A Tol Jakarta-Cikampek, rata-rata volume lalu lintas selama 3 jam berturut-turut mencapai 2962 kendaraan per jam, di atas rata-rata parameter lalin sebesar 2.300 kendaraan per jam.
h. Dari ketujuh Traffic Counting yang ada, meskipun jumlah lalu lintasnya di bawah rata-rata parameter, namun pada Traffic Counting di KM 71.650 A Tol Jakarta-Cikampek, lalu lintas rata0rata per jamnya mengalami peningkatan di atas parameter.

i. Berdasarkan data empiris, perjalanan pemudik akan dilakukan setelah buka puasa dan setelah sahur.
j. Dari hasil evaluasi volume arus lalin hari ini, tren volume arus lalu lintasnya mengalami penurunan pada 3 jam berturut-turut dari jam 07.00-09.00 WIB dibandingkan dengan tren harian pada Senin (8/4).

Sehubungan dengan hal tersebut, maka pelaksanaan One Way dihentikan pukul 10.00 WIB, Selasa (9/3), dengan terlebih dahulu dilaksanakan Clearance (pembersihan jalur) penormalan jalur selama 2 jam, dari pukul 10.00 sampai 12.00 WIB. Pada pukul 12.00 WIB, arus lalin dibuka normal dua arah.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo