TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

NATARU

Indeks

Dewan Pers

Kepala Puskesmas Bojong Berkomitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

Oleh: Ari Supriadi
Editor: Ari Supriadi
Senin, 19 Januari 2026 | 23:24 WIB
Puskesmas Bojong, Kabupaten Pandeglang.(Google image)
Puskesmas Bojong, Kabupaten Pandeglang.(Google image)

PANDEGLANG - Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Bojong, Kabupaten Pandeglang, Ita Rosiawati menyampaikan permohonan maaf atas ramainya pemberitaan terkait pelayanan yang dinilai kurang baik oleh masyarakat. Hal tersebut terlihat dari ulasan warganet di Google Review terhadap pelayanan Puskesmas Bojong yang mendapat rating 2,9 dari skala 5.

 

Ita mengaku, sudah menerima berbagai masukan, kritik serta perhatian dari masyarakat seperti yang terlihat dari Google Review. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram Info Sodong, Ita menyatakan, pihaknya selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan standar yang berlaku.

 

“Saya ingin menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat terkait dengan berita yang sedang beredar, Insyaallah saya selaku Kepala Puskesmas (Bojong, red) akan memperbaiki pelayanan kami kepada masyarakat dan akan meningkatkan pelayanan kami,” ujar Ita, seperti dikutip tangselpos.id, Senin (19/1/2026) malam.

 

Sebelumnya, UPT Puskesmas Bojong, mendapat ulasan atau rating di Google Review. Umumnya ulasan netizen terhadap Puskesmas Bojong itu bernada negatif. Hingga Sabtu (17/1/2026) petang, sedikitnya terdapat 10 ulasan netizen dengan nada negatif dan sebagian kecil menyampaikan nada positif.(*)

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit