Teja Paku Alam Tegaskan Persib Siap Tancap Gas di Putaran Kedua
BANDUNG – Kiper utama Persib Bandung, Teja Paku Alam, menyatakan timnya berada dalam kondisi siap tempur jelang laga pekan ke-18 Super League 2025/2026 melawan PSBS Biak. Duel pembuka putaran kedua itu akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (25/1/2026).
Menghadapi pertandingan kandang, Maung Bandung bertekad langsung mengamankan poin penuh demi mengawali paruh kedua musim dengan hasil positif. Teja menilai persiapan tim berjalan sesuai rencana dan para pemain menunjukkan kesiapan maksimal.
“Persiapan kami sangat baik. Ini laga pertama di putaran kedua dan tentu kami ingin memulainya dengan hasil terbaik,” ujar Teja.
Sepanjang putaran pertama, Teja tampil konsisten dengan mengoleksi 15 penampilan dan mencatatkan total 1.350 menit bermain. Ia juga menjadi pilihan utama saat Persib sukses mencuri kemenangan atas PSBS Biak pada pertemuan pertama musim ini.
Namun, Teja mengingatkan bahwa hasil di putaran pertama tidak bisa dijadikan tolok ukur. Menurutnya, PSBS Biak datang dengan kekuatan dan strategi yang telah diperbarui, sama seperti Persib yang juga melakukan evaluasi dan pembenahan.
“Kami bersyukur bisa menang di putaran pertama, tapi situasinya sudah berbeda. Mereka pasti datang dengan persiapan baru, begitu juga kami. Mudah-mudahan hasil positif bisa kembali kami dapatkan,” katanya.
Persib pun membidik start sempurna di putaran kedua sebagai bagian dari upaya menjaga konsistensi performa dan tetap bersaing di papan atas klasemen Super League 2025/2026.
Olahraga | 10 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 19 jam yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu


