Nahas, Tawuran Maut di Bogor Memakan Korban Pelajar SMK
BOGOR - Seorang pelajar SMK, ditemukan tewas di kawasan Cibinong, Kabupaten Bogor, usai terlibat aksi tawuran dengan sekolah lain. Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya sudah tak dapat diselamatkan.
Kapolsek Cibinong, Kompol Waluyo, mengatakan peristiwa itu terjadi pada Rabu (8/5) kemarin, sekitar pukul 16.00 WIB.
“Korban telah meninggal dunia akibat insiden ini, seorang pelajar yang beralamat di Kota Depok,” ucap Kompol Waluyo, Kamis (9/5/2024).
Padahal, sebelumnya sudah ada informasi yang beredar bahwa akan terjadi tawuran sekitar pukul 12.00 WIB. Namun saat diperiksa, tidak ada pelaku dan tanda-tanda akan aksi tawuran.
“Saat tiba di lokasi tersebut, tidak terdapat tanda-tanda tawuran,” jelasnya.
Korban yang terlibat aksi tawuran antara dua SMK tersebut tergeletak akibat luka tusukan dari pisau. Ia juga langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
Namun sayangnya, nyawa korban sudah tak tertolong lagi.
“Dalam kejadian tersebut, korban diketahui tergeletak akibat luka tusukan pisau,” lanjut Waluyo.
Sampai saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut untuk mengungkap pelaku yang bertanggung jawab atas tewasnya korban.
“Penanganan perkara ini sedang dilakukan penyelidikan, pendalaman, serta pengembangan lebih lanjut dalam perkara aksi tawuran ini,” katanya.
TangselCity | 14 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu