Takziyah Ke Rumah Duka
Anies Kenang Kepedulian Dan Kegigihan Almarhumah Marissa Haque
BINTARO - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama istrinya Fery Farhati takziyah ke kediaman almarhumah Marissa Haque di Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (2/10).
Anies mengungkapkan duka mendalam melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Ia juga mengaku terkejut ketika mendapatkan kabar duka tersebut.
Dalam postingan tersebut, Anies mengenang Marissa sebagai sosok inspiratif. "Kepedulian, keberanian, dan kegigihannya dalam memperjuangkan berbagai isu penting bagi bangsa selalu menjadi inspirasi," tulis Anies.
Ia juga menyebut Marissa sebagai istri yang terbaik bagi suaminya, musisi Ikang Fawzi, dan ibu yang penuh kasih bagi kedua putrinya, Isabella dan Chikita Fawzi.
Kepedulian dan kegigihannya diturunkan kepada putri-putrinya. Begitu banyak orang jadi saksi kebaikannya," lanjutnya.
Di akhir postingannya, Anies mendoakan almarhumah husnul khatimah, diampuni segala khilaf, menerima dan menambahkan catatan amal, melapangkan, menerangi, dan mengharumkan kuburnya.
"Serta menempatkannya di surga-Nya yang tertinggi," pintanya.
Mantan calon presiden di Pilpres 2024 lalu ini juga mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan keikhlasan dan ketabahan.
"Memberi kekuatan kepada putri-putrinya untuk terus menjadi anak-anak yg shalihah yg senantiasa mendoakan ibundanya dan menjadi amal jariyah yang tak henti mengalir baginya," doanya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 7 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Galeri | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 13 jam yang lalu
Nasional | 7 jam yang lalu