Presiden Prabowo Tiba Di Brussel, Disambut Hangat Diaspora Indonesia

BRUSSEL - Kehadiran Presiden Prabowo Subianto, di hotel tempatnya bermalam di Brussel, Belgia, pada Sabtu (12/7), disambut meriah oleh ratusan diaspora Indonesia.
Suasana haru dan antusias mewarnai kedatangan Presiden, mulai dari pintu masuk hotel hingga lobi yang dipadati warga Indonesia dengan bendera Merah Putih kecil di tangan.
Begitu tiba, Presiden Prabowo langsung disambut sorak-sorai diaspora, termasuk dua anak yang maju memberikan buket bunga. Salah satunya, Kalla (6), dengan percaya diri menyapa, “Selamat datang Bapak Presiden Prabowo.”
Di lobi, sejumlah pejabat tinggi Indonesia sudah menunggu, antara lain Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Meninvestasi/Kepala BKPM Rosan Perkasa Roeslani, Mendag Budi Santoso, serta perwakilan KBRI Brussel dan Den Haag. Namun, perhatian Presiden lebih tertuju pada para diaspora yang berdesakan ingin bersalaman dan berfoto.
Sangat bahagia. Sejak satu minggu sebelum kedatangan, kita sudah excited banget, ya. Menunggu untuk berfoto," ujar Linda dan Reza, dua diaspora yang mengaku sudah menanti sejak lama.
Linda berharap kunjungan ini membawa dampak positif tidak hanya bagi masyarakat di Tanah Air, tetapi juga bagi WNI di luar negeri.
Banyak harapannya, membawa kebaikan buat seluruh rakyat Indonesia dan masyarakat Indonesia lainnya, termasuk diaspora yang ada di berbagai negara di dunia, mungkin termasuk perlindungan WNI," tambahnya.
Suasana semakin mengharu biru ketika Selvi, seorang diaspora penyintas kanker tiroid stadium 4, menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Indonesia atas program BPJS Kesehatan yang menyelamatkan nyawanya.
Saya cuma mau bilang makasih sama pemerintah Indonesia. Karena berkat adanya BPJS, saya bisa di-cover dan bisa sembuh sampai sekarang. Semoga Pak Prabowo akan ke depannya tetap fokus kepada kesehatan masyarakat, terutama melalui BPJS, bagaimana peningkatan pelayanan dan lain sebagainya," tuturnya dengan mata berkaca-kaca.
Kebahagiaan serupa diungkapkan Maya Al Djufrie, diaspora yang sudah 24 tahun menetap di Belgia. "Aduh, senang banget, senang banget. Nggak kita ekspektasi gitu kan. Karena yang terakhir tahun berapa itu Pak Jokowi sempat ke sini juga. Tapi ya karena terbatas. Alhamdulillah sekarang Pak Prabowo ke sini. Walaupun nggak ada planning sebelumnya, last minute kita tahu. Jadi alhamdulillah bisa jadi part of," ujarnya bersemangat.
Dalam kesempatan itu, Presiden Prabowo menyempatkan berfoto bersama diaspora di tangga hotel, dengan bendera kecil berkibar-kibar.
Kedatangan Presiden Prabowo di Brussel sebelumnya diawali dengan penyambutan resmi di Bandara Brussel oleh Director-General for Asia and Oceania, François Delhaye, serta Dubes RI untuk Belgia Andri Hadi dan Atase Pertahanan KBRI Den Haag.
Selama di Brussel, Presiden menjalani serangkaian pertemuan strategis, termasuk dengan Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen dan Presiden Dewan Eropa Antonio Costa untuk memperkuat kemitraan Indonesia-Uni Eropa.
Tak kalah penting, pertemuan dengan Raja Belgia Philippe di Istana Laeken akan menjadi momentum untuk menjajaki kerja sama bilateral di berbagai bidang.
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu