TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

MotoGP: Tim Suzuki Mundur, Alex Rins Bergabung Ke Honda

Oleh: SB/AY
Minggu, 24 Juli 2022 | 12:04 WIB
Tim Suzuki Mundur, Alex Rins Bergabung Ke Honda. (Ist)
Tim Suzuki Mundur, Alex Rins Bergabung Ke Honda. (Ist)

JAKARTA - Pebalab dari Tim Suzuki Ecstar, Alex Rins senang telah menemukan tim baru untuk MotoGP 2023. Pebalap berpaspor Spanyol itu resmi bergabung dengan LCR Honda, pasca Suzuki ke luar dari MotoGP.

Rins pun tidak sabar untuk membantu Honda. Apalagi, Honda akan segera membangun motor baru untuk musim depan. LCR Honda dan Rins telah mencapai kesepakatan bermitra selama dua tahun.

Rins mendapatkan kontrak dari HRC dan akan turun membantu pengembangan motor. Rins mengaku tak bisa menolak tawaran untuk membela LCR Honda. Rins, yang kini masih membela Suzuki Ecstar, menyadari, tantangan besar menantinya.

“Sejak balapan terakhir, sudah jelas saya tak bisa menolaknya. Saya sangat senang bergabung dengan Honda. Saya pikir ini adalah tantangan besar. Saya akan beradaptasi dengan motornya setelah MotoGP Valencia,” kata Rins di kutip dari podcast Tank Slapper, kemarin.

Rins pun ingin segera membantu Honda. Dengan pengalamannya membangun motor Suzuki sehingga dapat bersaing, tenaga Rins jelas dibutuhkan Honda.

“Mereka berpikir jika saya memiliki pengalaman di MotoGP dan memperbaiki motor Suzuki. Pada akhirnya, kami dapat membangun motor kompetitif bersama saya dan jadi juara dunia,” ujarnya.

Namun, Rins menyadari, tugasnya itu tidak mudah. Apalagi, Manajer Tim LCR Honda, Lucio Cecchinello, telah memberi tahu Rins, bahwa Honda bakal membangun motor baru untuk musim depan.

Pada bulan pertama, akan sulit membantu pengembangan motor MotoGP. Saya harus beradaptasi dan memahami motornya. Tetapi, Lucio memberi tahu, bahwa mereka akan membuat motor baru untuk tahun depan,” pungkas Rins. (rm.id)

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo