TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

NATARU

Indeks

Dewan Pers

Benyamin Davnie Tambah Bantuan untuk Warga Terdampak TPA Cipeucang

Dengarkan Aspirasi Warga Lewat Video Call

Reporter: Redaksi
Editor: Ari Supriadi selected
Sabtu, 10 Januari 2026 | 23:09 WIB
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie saat melakukan video call dengan warga terdampak TPA Cipeucang. (Dok. Humas Pemkot Tangsel)
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie saat melakukan video call dengan warga terdampak TPA Cipeucang. (Dok. Humas Pemkot Tangsel)

TANGERANG SELATAN - Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie tetap menyempatkan diri menyapa warga terdampak TPA Cipeucang meski tidak hadir langsung di lokasi. Melalui sambungan video call, Rabu (7/1/2026) lalu, Benyamin mendengarkan keluhan dan kebutuhan masyarakat secara real time.

 

Dalam dialog virtual itu, Benyamin memastikan bahwa bantuan untuk warga terdampak ditingkatkan, baik dari sisi jumlah maupun durasi penyaluran.

 

Pemerintah Kota Tangerang Selatan menetapkan bahwa sebanyak 50 kepala keluarga di zona terdampak langsung akan menerima tambahan bantuan logistik.

 

Jika sebelumnya warga memperoleh dua galon air mineral per Kepala Keluarga (KK), maka mulai pekan kedua dan seterusnya selama satu bulan, bantuan ditambah menjadi, empat galon air mineral per minggu per KK dan beras lima kilogram setiap KK.

 

“Kami memperpanjang bantuan kemanusiaan untuk memastikan kebutuhan dasar masyarakat tetap terpenuhi. Aspirasi warga kami dengarkan, dan langsung kami tindak lanjuti,” ujar Benyamin.

 

Di lapangan, kehadiran Pemkot Tangsel diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, TB Asep Nurdin.

 

Asep berada langsung di tengah masyarakat, lalu menghubungkan teleponnya ke Wali Kota agar warga bisa berdialog tanpa sekat.

 

“Pak Wali ingin memastikan kebutuhan warga terpenuhi. Beliau mendengar langsung, dan kami mengeksekusinya di lapangan,” kata Asep.

 

Tak hanya logistik, Pemerintah Kota Tangerang Selatan juga menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangsel untuk memberikan pemeriksaan kesehatan keliling, layanan jemput bola dan antisipasi dampak lingkungan terhadap kesehatan warga.

 

Ketua RT 03 RW 04 Kelurahan Serpong, Siti Murni mewakili warga dalam dialog virtual itu menyampaikan rasa syukur atas tambahan bantuan yang diberikan.

 

“Air bersih dan beras sangat kami butuhkan. Alhamdulillah permohonan kami langsung dipenuhi Pak Wali. Kehadiran Pak Kadis Kominfo juga membuat warga merasa diperhatikan,” ujarnya.(*)

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit